News

    Informasi berita dan tips seputar traveling


Home > News

Mengapa Harus Punya Asuransi Perjalanan Schengen

Jum'at 30 Maret 2018 | 08:00 WIB

Sama halnya dengan kekompakan menggunakan mata uang Euro, Negara-negara di Eropa juga serempak memberlakukan visa Schengen bagi turis yang ingin melancong ke Eropa. Visa Schengen sendiri digunakan berdasarkan perjanjian Schengen.

Mulanya, ada 10 negara saja yang menandatangani perjanjian ini, yakni Austria, Belgia, Belanda, Italia, Jerman, Monako, Luksemburg, Perancis, Portugal, dan  Spanyol. Kini, sudah banyak negara di Eropa yang bergabung untuk meningkatkan jumlah wisatawan dengan menawarkan kemudahan akses melintasi perbatasan.

Nah, salah satu syarat mutlak untuk mengajukan visa jenis ini adalah memiliki asuransi perjalanan Schengen. Sebenarnya, apa sih yang membedakan asuransi perjalanan Schengen dengan asuransi perjalanan umumnya?

 

Kelebihan Asuransi Perjalanan Schengen


gtaviagemsaguro.files.wordpress.com

 

Bisa dibilang, asuransi perjalanan Schengen merupakan jenis asuransi kelas premium. Bagaimana tidak, minimal uang pertanggungan yang didapat dari asuransi ini yaitu sebesar 30.000 Euro atau setara dengan 650 juta rupiah. Di samping itu, ada jaminan menarik lain yang bisa Anda dapatkan jika memilikinya.

  • Jaminan kehilangan barang

    img.okeinfo.net

    Setiap barang yang Anda bawa atau yang sedang dikenakan termasuk dalam daftar perlindungan yang ditawarkan oleh asuransi ini. Bila sewaktu-waktu terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti kehilangan bagasi, maka pihak asuransi sepenuhnya akan menanggung kerugian tersebut.
     
  • Ganti rugi atas keterlambatan maupun pembatalan penerbangan

    Anda akan merasa sangat kesal bukan, bila maskapai yang dipilih untuk terbang ke Eropa harus mengalami penundaan penerbangan atau bahkan membatalkan penerbangannya. Selain kesal, timbul kerugian lain seperti materi dan waktu yang harus Anda tanggung sekaligus. Namun, bagi calon penumpang yang memiliki asuransi perjalanan Schengen, Anda tak perlu khawatir lagi, karena pihak asuransi akan menjamin kerugian tersebut.
     
  • Jaminan biaya medis

    puterea.ro

    Siapa yang tahu datangnya musibah? kadang, mereka datang tanpa diundang, sekalipun bila Anda sedang berlibur di Eropa. Oleh karena itu, asuransi perjalanan ini bisa menjadi dana darurat untuk membiayai urusan medis Anda selama di Eropa.
     
  • Pemulangan jenazah bila terjadi risiko kematian

    Meski semua berharap perjalanan bisa dilakukan dengan lancar, namun sebagai bentuk perlindungan diri dari kejadian tak terduga, pihak asuransi akan menjamin biaya evakuasi sekaligus penguburan di tempat terjadinya kecelakaan atau biaya pemulangan jenazah ketika terjadi risiko kematian.
     

Sebagai Syarat Mutlak untuk Visa Schengen


futuready.com

 

Bila ingin membuat visa Schengen, pastikan asuransi perjalanan Schengen sudah di tangan, ya. Karena kalau belum punya, siap-siap saja pengajuan visa Anda ditolak. Pasalnya, asuransi perjalanan ini memang menjadi syarat wajib yang harus dipenuhi untuk mendapatkan visa Schengen.

Menariknya, bila pengajuan visa Schengen disetujui, Anda bisa dengan leluasa mengunjungi negara-negara Uni Eropa tanpa perlu mengurus surat-surat perjalanan lainnya. Visa ini sendiri memiliki batasan waktu selambat-lambatnya 90 hari atau kurang lebih selama 6 bulan. Terbayang bukan, bagaimana puasnya liburan Anda di Eropa nantinya?

 

Harga Premi Asuransi Perjalanan Schengen


Pixabay.com

 

Melihat begitu besarnya biaya pertanggungan yang diperoleh, kira-kira berapa sih harga premi sebuah polis asuransi perjalanan Schengen?

Nah, untuk pertanyaan ini, Anda bisa membandingkan harga premi yang ditawarkan oleh masing-masing perusahaan asuransi. Ada perusahaan yang menawarkan harga premi individu sebesar 1,3 juta rupiah untuk durasi perjalanan 26-31 hari, dengan jumlah biaya pertanggungan maksimalnya 500.000 USD atau setara dengan 6 miliar rupiah.

Pilihan harga selanjutnya yakni 750 ribu rupiah dengan estimasi perjalanan 26-31 hari. Dengan harga premi tersebut Anda sudah bisa mendapatkan uang pertanggungan mencapai 1 miliar rupiah, lho.

Karena beberapa waktu silam, Eropa sering terjadi terorisme, ada juga perusahaan yang memberikan fasilitas tambahan berupa perlindungan terhadap terorisme dengan uang pertanggungan maksimal sebesar 1 miliar rupiah.

Setelah tau apa itu asuransi perjalanan Schengen dan berapa besar biaya yang dibutuhkan untuk membelinya, sekarang saatnya bagi Anda untuk melakukan transaksi pembelian. Jika polis asuransi sudah siap, giliran berkas-berkas pengajuan visa Schengen yang harus dipersiapkan. Pastikan jangan terjadi kesalahan kecil apapun selama proses pengajuan agar permintaan visa Anda tidak ditolak, ya.

 

(gha)

Tag :