News

    Informasi berita dan tips seputar traveling


Home > News

Berwisata ke Lembang, Menginap di 7 Resort Cantik Ini Saja

Rabu 09 Mei 2018 | 08:00 WIB

Lembang dikenal dengan panorama alam yang indah dan cuaca yang sejuk. Kawasan ini memang terletak pada ketinggian 1.312 di atas permukaan laut serta memiliki suhu rata-rata 17-27 °C. Tak heran, Lembang menjadi tujuan wisata favorit penduduk sekitarnya, terutama pada akhir pekan.

Untuk menyegarkan pikiran dari kejenuhan, menginap di salah satu resort cantik di Lembang bisa menjadi pilihan. Nah, berikut beberapa alternatif resort yang bisa dipertimbangkan.

 

SanGria Resort and Spa


Sumber : villabandungmurah.co.id
 

Menginap di SanGria Resort and Spa pasti akan menorehkan pengalaman yang menakjubkan. Betapa tidak, dibalut dengan nuansa kemewahan, tamu yang menginap bisa kembali merasakan kesegaran alam yang tak ada duanya. Dari balkon kamar, tersaji panorama pegunungan yang dapat disaksikan secara langsung dan privat.

 

The Green Forest Resort


Sumber : listofhappiness.com
 

The Green Forest Resort adalah sebuah penginapan yang tersembunyi di balik rimbunan pepohonan hijau. Jika diamati dari kejauhan, tempat ini tampak terpisah dari keriuhan di sekitarnya. Ketenangan dan kesejukan suasana inilah yang menjadi daya tarik utamanya.

Menariknya, setiap kamar dilengkapi balkon yang cukup luas. Spot ini sangat asyik dijadikan sebagai tempat nongkrong pada sore hari. Selain itu, ada pula spot unik di pinggir kolam renang yang bisa digunakan untuk menggelar acara wedding berkonsep outdoor.

 

Kastuba Resort

Pilihan resort lain yang bisa dipertimbangkan sebagai tempat menginap saat berkunjung ke Lembang adalah Kastuba Resort. Di area resort ini, ada sejumlah cottage berwujud unik yang bisa disewa per malam. Dengan menginap di Kastuba Resort, Anda bisa menikmati kemewahan berupa udara pegunungan berbau hutan pinus yang segar.

 

Imah Seniman


Sumber : backpackology.com
 

Anda bisa memilih Imah Seniman jika ingin merasakan pengalaman menginap yang berbeda. Beberapa kamar di area penginapan ini didesain menghadap ke sebuah danau buatan. Ada pula kamar yang seolah-olah tampak mengapung di atas genangan air.

Pada malam hari, suasana menjadi lebih eksotis karena kehadiran lampu-lampu berwarna kekuningan di bagian luar setiap cottage. Cahaya yang memantul pada air danau yang berwarna hijau menciptakan kesan yang mengagumkan.

 

Trizara Resort


Sumber : myjalanjalanueenak.blogspot.com
 

Tempat penginapan lain yang wajib masuk dalam daftar pilihan Anda adalah Trizara Resort. Ini adalah sebuah lahan perkemahan yang luas dan hijau. Bukan kamar seperti pada umumnya, di Trizara Resort Anda akan merasakan pengalaman tidur di dalam kemah.

Menginap di Trizara Resort, Anda dibawa kembali dekat dengan alam. Pemandangan yang terhampar di depan mata pun tak akan mengecewakan. Jangan khawatir, fasilitas yang tersedia di dalam setiap kamar sudah cukup lengkap.

 

Dulang Resort and Resto


Sumber : morgan-makeup.com
 

Anda juga bisa menginap di Dulang Resort and Resto. Di sini, ada sebuah spot unik yang tampak seperti sendok menjulur di atas kolam renang. Tempat kecil ini tepat menghadap lembah yang dipenuhi pepohonan yang rimbun. Di kejauhan, pemandangan cantik kota Bandung pun akan terlihat jelas.

 

Villa Air Natural Resort


Sumber : villabandungmurah.co.id
 

Tempat penginapan yang terletak di Kompleks Villa Istana Bunga ini juga bisa Anda pertimbangkan sebagai sarana akomodasi saat berlibur ke Lembang. Masih mengedepankan konsep kesejukan suasana karena kehadiran tanaman hijau, kawasan resort yang satu ini memang sangat sayang jika tidak dipilih.

Nah, demikian 7 rekomendasi resort yang dapat membuat masa liburan Anda lebih menyenangkan. Jangan lupa, selain melakukan pemesanan akomodasi sebelum berangkat, miliki pula asuransi New Travel Safe dari ACA. Asuransi perjalanan ini akan membuat Anda merasa lebih tenang selama bepergian dalam rangka berlibur. Apakah Anda tertarik?

 

(lei)

Tag :