Selain dikenal sebagai kota pelajar dan kota bunga, Malang juga terkenal dengan pusat kulinernya yang menggoyang lidah. Kota ini memiliki banyak spot kuliner kekinian yang tidak hanya menawarkan rasa memikat, tapi juga kemasan yang unik dan menarik.
Kalau Anda berencana menghabiskan liburan awal tahun di Malang, beberapa kuliner rekomendasi di bawah ini bisa diburu sampai tuntas.
BVgil Gelato
4.bp.blogspot.com
Para pencinta es krim yang ingin mencoba aneka olahan gelato yang memikat bisa datang ke BVgil Gelato and Friend. Restoran yang terletak di Jalan Guntur No. 33 Malang ini menyajikan puluhan jenis gelato yang bisa dicampur-campur sesuai dengan selera.
Gelato biasanya disajikan dalam wadah cup kecil atau diletakkan di atas contong yang edible. Harga satu scoop gelato di restoran ini bervariasi mulai dari Rp12.000 saja. Semakin banyak scoop gelato yang Anda beli, harganya akan semakin murah. Jadi, ajaklah banyak teman untuk mencoba berbagai rasa yang berbeda.
Rumah Opa
wordpress.com
Anak muda kekinian pasti tidak ingin melewatkan serunya makan di restoran dengan konsep retro yang unik. Kalau Anda sedang berada di Malang, jangan lupa untuk datang ke Rumah Opa yang terletak di Jalan Wlirang No. 41 A. Di sini, Anda bisa mendapatkan restoran dengan konsep yang unik dan hampir semua bangunannya Instagramable.
Makanan yang disajikan di restoran ini bervariasi mulai dari makanan Indonesia hingga western. Kalau Anda ingin mencoba menu andalan, disarankan untuk mencoba pizza, steak, dan es krim yang disajikan dalam porsi yang besar.
Madam Wang Secret Garden
wordpress.com
Malang memang tidak ada habisnya dalam menyajikan tempat makan yang unik dan menarik. Madam Wang Secret Garden adalah satu dari sekian banyak restoran yang mengusung konsep nyeleneh.
Di tempat ini, Anda akan mendapatkan bangunan dengan aksen bunga, taman, dan juga ruangan jahit yang lucu. Menyantap makanan di sini seperti di bawa ke negeri dongeng sehingga Anda akan betah untuk berlama-lama.
Menu andalan di restoran ini adalah aneka pizza yang diolah secara tradisional, strudel, roti bakar es krim, kebab, hingga es krim yang dibentuk menjadi karakter yang lucu. Harga makanan di Madam Wang Secret Garden mulai Rp15.000 hingga Rp30.000.
Bakso Lombok Turah
scontent.cdninstagram.com
Seperti halnya akun gosip yang sangat lihai menyajikan berita pedas, Bakso Lombok Turah juga siap membuat Anda jadi puas kepedasan. Kuah bakso yang biasanya bening dan rasanya gurih disulap menjadi super pedas lengkap dan ratusan cabai yang mengapung mengeluarkan rasa pedasnya.
Kalau Anda adalah pencinta masakan pedas, jangan ragu untuk datang ke sini dan mencicipi satu porsi bakso Lombok turah yang menggigit.
Inilah rekomendasi kuliner kekinian di Malang yang cocok untuk liburan awal tahun Anda. Oh ya, kalau Anda ingin melakukan perjalanan ke Malang dengan lebih nyaman dan aman, disarankan untuk menggunakan asuransi New Travel Safe dari ACA selama perjalanan.
Mengapa? Karena dengan asuransi ini, berbagai risiko kecelakaan hingga kehilangan barang akan ditanggung oleh ACA. Dengan membayar premi sekali, perjalanan di Malang atau bahkan luar negeri akan terjaga sehingga Anda bisa melancong dengan lebih santai.
Semoga apa yang tersaji di atas bisa Anda gunakan sebagai rujukan sebelum melakukan perjalanan ke Malang. Selamat merencanakan liburan ya, semoga menyenangkan!
(adi)