News

    Informasi berita dan tips seputar traveling


Home > News

‎ Inilah 5 Tempat Menarik untuk Merayakan Malam Tahun Baru di Singapura

Senin 18 Desember 2017 | 00:45 WIB

Singapura merupakan salah satu kota favorit yang sering menjadi tujuan para wisatawan untuk merayakan malam pergantian tahun. Bagi kamu yang berniat untuk berkunjung ke kota ini saat akhir tahun nanti, berikut adalah 5 tempat wisata menarik yang bisa kamu kunjungi untuk merayakan malam tahun baru.

Marina Bay Sands


wikipedia.org

Marina Bay Sands merupakan kawasan yang menjadi pusat perayaan malam pergantian tahun di Singapura. Di sini, warga singapura dan para wisatawan yang datang dari berbagai penjuru dunia akan berkumpul untuk merayakan malam akhir tahun. Pesta kembang api, pertunjukan laser, serta konser musik, semuanya berpadu sempurna dengan latar belakang kompleks Marina Bay Sands yang sangat ikonik serta gedung-gedung pencakar langit dengan lampu-lampunya yang germerlap.

Gardens by The Bay


marinabaysands.com

Gardens by The Bay juga bisa menjadi tempat menarik untuk menikmati malam pergantian tahun di Singapura. Spot yang paling pas jika kamu berkunjung ke tempat ini saat tahun baru adalah Supertree, pohon buatan tertinggi di Singapura. Dari area rooftop Supertree, kamu bisa menikmati kemegahan pesta kembang api yang digelar di Marina Bay Sands dan juga Singapore River. Sungguh spektakuler pastinya.

Universal Studio


lokopoko.travel

Kawasan lain yang juga sering menjadi incaran para wisatawan untuk merayakan tahun baru di Singapura adalah Universal Studio. Selain dapat menikmati berbagai wahana permainan yang menyenangkan, saat tahun baru kawasan wisata rekreasi keluarga ini biasanya juga mengadakan pesta tahun baru untuk menghibur para pengunjung. Di sini, kamu bisa menikmati suguhan pesta kembang api dengan latar belakang bola Universal Studio Singapore yang sangat ikonik.

Clarke Quay


wikipedia.org

Kawasan di samping Singapore River yang dipenuhi jajaran restoran, kafe, dan bar ini juga menjadi salah satu tempat favorit di Singapura untuk merayakan malam pergantian tahun. Dari Clarke Quay, kamu juga bisa menikmati pesta kembang api dan kemeriahan pesta tahun baru yang ada di Marina Bay Sands, Singapore River, serta Esplanade Bridge yang letaknya tak jauh dari sana.

Siloso Beach, Sentosa Island


kidlander.com

Spot berikutnya yang tak kalah menarik untuk merakayan malam pergantian tahun di Singapura adalah Siloso Beach. Setiap malam tahun baru, kawasan pantai yang ada di Sentosa Island ini akan menggelar pertunjukan musik dan beach party yang bisa kamu nikmati selama 12 jam non stop dari pukul 6 sore sampai 6 pagi keesokan harinya.

Itulah beberapa tempat menarik yang bisa kamu kunjungi untuk merayakan malam pergantian tahun di Kota Singa. Bagaimana? Tertarik untuk berlibur ke Singapura saat akhir tahun nanti? 

Nah, saat berlibur, pastikan kamu menggunakan asuransi perjalanan New Travel Safe ACA. Dengan asuransi perjalanan terbaik ini, kamu tidak perlu khawatir lagi saat melakukan perjalanan wisata karena segala sesuatu yang tidak diharapkan seperti kecelakaan, sakit, kehilangan bagasi, ataupun pembatalan tiket pesawat, seluruhnya akan ditanggung oleh pihak asuransi.
 

Tag :