News

    Informasi berita dan tips seputar traveling


Home > News

Perdana Naik Pesawat? Jangan Grogi, Lakukan Hal Ini

Selasa 31 Juli 2018 | 08:00 WIB

Untuk beberapa orang, terutama mereka yang belum pernah naik pesawat sebelumnya, bandara merupakan tempat yang cukup membingungkan. Salah masuk terminal atau gate, kebingungan saat check in, hingga panik pada saat pemeriksaan barang merupakan hal yang lumrah bagi mereka yang belum pernah naik pesawat sebelumnya.

Sebetulnya, selain tiket pesawat ada beberapa hal lain juga yang wajib diperhatikan oleh mereka yang memiliki pengalaman pertama naik pesawat. Apa saja? Simak penjelasannya berikut ini.

 

Datang Lebih Awal ke Bandara


sumber : pixabay.com

 

Periksa jadwal keberangkatan yang tertera di tiket pesawat. Boarding dilakukan kurang lebih 30 menit sebelum keberangkatan. Usahakan untuk datang lebih awal karena ada beberapa hal yang juga harus diurus di bandara yang cukup menguras waktu. Jika datang terlalu mepet, risikonya Anda akan ketinggalan pesawat.

 

Cek Terminal Keberangkatan


sumber : kumparan.com

 

Poin ini juga sering terlewat dilakukan oleh mereka yang baru pertama kali naik pesawat. Selalu cek di terminal mana Anda harus masuk karena masing-masing terminal keberangkatanmelayani penerbangan yang berbeda.

 

Lakukan Check In


sumber : kaskus.co.id

 

Sebelum melakukan check in, biasanya dilakukan pemeriksaan barang terlebih dahulu untuk menghindari barang-barang yang membahayakan selama penerbangan terbawa masuk ke dalam pesawat.

Pada saat check in di loket yang tersedia, Anda akan mendapatakan boarding pass. Setelah itu, akan dilakukan penimbangan barang bawaan. Barang-barang berukuran besar dan berat akan dipisahkan untuk masuk bagasi.

 

(bei)

Tag :